Tidak hanya memiliki tampilan yang user friendly, ERP Odoo Enterprise dibekali fitur gratis yang sangat tangguh karena bisa mengakomodir banyak kebutuhan penting di zaman sekarang. Nama fitur / modul ini adalah Discuss / Diskusi.
Fitur gratis, artinya akan menjadi fitur yang otomatis dipasang ketika kita mengimplementasikan ERP Odoo Enterprise pada perusahaan/bisnis kita.
Baca Juga : Odoo Enterprise Diperkenalkan ke WP Group
Fitur ini memiliki keunggulan yang sangat mengagumkan, diantaranya fitur chat/message. Dengan discuss setiap pengguna dalam ERP Odoo Enterprise Anda bisa saling berkomunikasi pada aplikasi ini, baik hanya sekedar chat ataupun mengirimkan informasi penting langsung dapat dilakukan, sehingga pengguna atau karyawan Anda tidak perlu lagi menggunakan aplikasi chat / message pihak ketiga.
Fitur Discuss selanjutnya adalah file transfer, artinya dengan fitur ini setiap pengguna ERP Odoo Enterprise dalam perusahaan anda bisa melakukan pertukaran file / dokumen pekerjaan dengan mudah. Tidak dibutuhkan lagi attach / lampirkan dokumen pada email atau aplikasi chat pihak ketiga, sehingga tidak perlu kuatir kalau file anda akan bocor, apalagi kalau file yang Anda bagikan merupakan dokumen penting.
Baca Juga : MPS Group Pakai Odoo Mulai Tahun Anggaran 2023
Fitur Discuss selanjutnya adalah online meeting. Dengan fitur ini Anda bisa melakukan meeting secara online, baik melakukan penjadwalan, mengundang peserta atau berbagi file ketika meeting. Fitur ini bisa menjadi jawaban atas kebutuhan aplikasi meeting online yang harus berbayar ketika ingin menggunakan fitur secara lengkap, sedangkan pada ERP Odoo Enterprise, fitur tersebut bisa kita dapatkan secara gratis.
Fitur Discuss ini membuat ERP Odoo Enterprise menjadi ERP yang sangat menarik, apalagi Odoo adalah salah satu ERP dengan TCO (time cost ownership) yang terjangkau, sehingga bisa menjadi pilihan yang tepat sebagai ERP pada perusahaan/bisnis Anda.
sumber : witech/mkt